Apa itu ISV?

Independent Software Vendor (ISV) atau Vendor Perangkat Lunak Independen juga dikenal sebagai pengembang perangkat lunak. Pengembang tersebut adalah perusahaan yang menulis dan mendistribusikan aplikasi perangkat lunak.

Keuntungan Verifikasi Perangkat Lunak Independen

Acer telah melakukan proses pengujian yang ketat dan program sertifikasi ISV. Para kreator dari semua kalangan pun tak perlu khawatir karena perangkat ConceptD mereka tentu kompatibel dengan berbagai perangkat lunak populer. Dengan komitmen kami terhadap rekayasa perangkat ConceptD ini, karya yang ingin Anda ciptakan dijamin tidak akan mengecewakan.

Mitra ISV

Adobe

Perangkat ConceptD Acer dirancang untuk memaksimalkan penggunaan Adobe Creative Cloud secara efisien.

Autodesk

Perangkat lunak Autodesk mendukung produktivitas dan kreativitas di segala bidang. Dari manufaktur, arsitektur, bangunan, konstruksi, media, hingga hiburan, Autodesk mampu memenuhi segala kebutuhan.1

MAGIX

Sebagai penyedia perangkat lunak terkemuka di industri dalam pembuatan audio dan video, MAGIX telah bekerja sama dengan Acer dan memberikan diskon khusus bagi pelanggan ConceptD untuk solusi audio dan video profesional terbarunya.

PTC

Pengujian dan verifikasi kompatibilitas perangkat ConceptD dengan perangkat lunak 3D CAD, CAM, dan CAE memastikan alur kerja yang lancar dan efisien.

Altair

Menyimulasikan semua jenis rekayasa tentu membutuhkan komputer yang telah diuji dan diverifikasi untuk mengelola banyak alur kerja secara bersamaan. ConceptD memenuhi kebutuhan tersebut.

ANSYS

Perangkat lunak Simulasi dengan Bantuan Komputer membutuhkan pemrosesan yang canggih. Guna memenuhi kebutuhan tersebut, komputer-komputer ConceptD telah diuji dan diverifikasi untuk mengelola banyak alur kerja secara bersamaan.

Luxion

Rendering tingkat sinematik membutuhkan perangkat kerja yang canggih. Guna memenuhi kebutuhan tersebut, perangkat-perangkat ConceptD telah diuji untuk memaksimalkan alur kerja dalam pembuatan karya 3D.

1 Acer merupakan mitra afiliasi Autodesk. Selengkapnya mengenai kompatibilitas perangkat Acer dengan perangkat lunak Autodesk tertentu, lihat persyaratan sistem pada halaman web Autodesk.